Breaking News

Desa Lentong Lakukan Buka Bersama Masyarakat Di masjid Al-Anshar

 
Aceh Singkil | rabu 27 Maret 2024

Selasa tanggal 27 Maret 2024 Kepala Kampung Desa lentong ( Hendri angkat SE ) mengumumkan melalui dusun masing-masing agar bisa menghadiri buka bersama  pada hari Rabu 28 Maret 2024 agar seluruh masyarakat  desa lentong bisa hadiri buka bersama 

Saat team media mengkompirmasi ( Hendri angkat SE ) menyampaikan kepada kami team media mengenai tujuan buka bersama

Guna untuk mempererat silaturahmi agar lebih baik dan bisa sama-sama saling bahu-membahu dalam membenahi desa kami yang tercinta ini dan bisa memberikan masukan-masukan kepada kami dalam melaksanakan roda kepemerintahan desa

Melihat dengan kehadiran masyarakat saya pribadi sangat terharu dan berterima kasih atas antusias segenap masyarakat dengan orang-orang tua kami abang-abang kami adik-adik kami yang telah meluangkan waktu guna untuk acara buka bersama.lanjut (Hendri angkat SE) 

Setelah acara buka bersama berlalu kemudian kami mendengarkan tausyiah yang di bawakan oleh ( Ustad Ilhamdi ) 

Dalam rangka acara nujul Qur'an malam ke 17 Ramadhan di masjid Al-Anshar Kampung lentong di dalam Tausiyahnya Ustad ( Ilhamdi ) menyampaikan makna dan pemahaman Nuzul Qur'an 


       Kaum muslimin rahimakumullah,
Janganlah kita melewatkan kebaikan-kebaikan yang ada pada bulan Ramadhan, rugilah kita apabila kebaikan-kebaikan yang ada pada bulan Ramadhan itu lewat begitu saja. Berdoalah, memohon lah kepada Allah agar keberkahan dan kebaikan Ramadhan itu singgah di dalam hati dan jiwa kita. 

Rasa syukur dengan kehadiran Ramadhan terucap melalui bibir yang selalu basah dengan dzikir, dan setiap helaan napas penuh dengan rasa tafakur yang teraplikasi dalam setiap gerak dan langkah hidup kita di dunia ini.

       As Babun nuzul adalah peristiwa, perkataan, atau perbuatan yang terjadi pada masa tertentu dan menjadi latar belakang turunnya 
ayat Al-Quran.

Macam-macam Ashabul Nuzul meliputi ta’addud al-asbab wa al-nazil wahid dan ta'addud an-nazil wa al-asbab wahid.

Asbabu Nuzul berasal bentuk idhafah lafal asbab dan nuzul. Asbabu Nuzul secara asal usul kata memiliki makna yakni sebab-sebab yang menjadi latar belakang terjadinya sesuatu. Dalam hal ini, asbabu Nuzul lebih khusus dipergunakan untuk menyatakan sebab-sebab turunnya ayat Al-Qur’an.

Meskipun demikian, tidak semua ayat dalam kitab suci umat Islam tersebut memiliki Asbabun nuzul, sebagai contoh beberapa wahyu yang mengisahkan para nabi-nabi terdahulu sebelum Nabi Muhammad Saw.

Asbabun nuzul memiliki peran penting dalam kaitannya seseorang memahami ayat Al-Qur’an. Apabila seseorang akan menafsirkan ayat Al-Qur’an, terlebih lagi mencapai pengertian yang baik, memahami asbabu Nuzul berkedudukan penting. 

Asbabunnuzul mempermudah orang dalam menghafal ayat-ayat Al-Qur'an dan memperkuat keberadaan wahyu dalam ingatan, sebab mengetahui turunnya Wahyu

 Macam-macam Asbabu Nuzul dibagi menjadi 2 berdasarkan jumlah ayat yang turun dan sebabnya. Adapun macam-macam asbabunnuzul meliputi ta’addud al-asbab wa al-nazil wahid dan ta'addud an-nazil wa al-asbab wahid.

Pertama, ta’addud al-asbab wa al-nazil wahid merupakan beberapa sebab yang hanya melatarbelakangi satu ayat Al-Qur’an. Contoh ayat yang memiliki asbabunnuzul macam ini adalah Surah Al-Ikhlas ayat 1-4.

Kedua, ta'addud an-nazil wa al-asbab wahid adalah satu sebab yang melatarbelakangi turunnya beberapa ayat Al-Qur’an.

5 contoh ayat yang memiliki Asbabunnuzul meliputi Surah Al-Kahf ayat 28, Surah Ad-Duha ayat 1-3, Surah An-Nisa ayat 59, Surah Abasa ayat 1-10, dan Surah Al-lahab ayat 1-5.lanjut Ustad ( Ilhamdi )

Makna  dari itu perkataan Nujul Qur'an turunya kitab suci Al-Qur'an pada hari ke 17 bulan suci ramadhan.oleh karena itu mari kita bersama-sama mempelajarinya dan mengamalkan nya..tutup (UstadIlhamdi)


( Rayali lingga www.opinirakyat.id )
© Copyright 2022 - OPINIRAKYAT.ID